Laman

Selasa, 28 Januari 2014

5 Strategi Untuk Mempertahankan Blackberry




Pesanan besar dari Pentagon, membuat saham Blackberry meningkat drastis. Ini juga membuat investor kembali percaya kepada Blackbery.

Blackberry masih belum menyerah agar dapat kembali bersaing di pasaran. Meskipun penjualannya sudah tertinggal cukup jauh dengan Android dan Iphone. John Chen, CEO Blackberry pun membeberkan beberapa strategi untuk mempertahankan Blackberry.

Berikut strateginya :





1. Bekerja sama dengan Foxconn


Foxconn adalah manufaktur elektronik terbesar dengan Apple sebagai klien utamanya, dengan Foxconn John Chen mengatakan akan membuat ponsel murah untuk negara berkembang, Blackberry akan dihargai dibawah 2 Jutaan.


2. Kembali ke keyboard Qwerty


Keyboard qwerty memang menjadi ciri khas Blackberry, walaupun sekarang layar sentuh memang sudah menjadi tren, Blackberry tetap akan mempertahankan keyboard fisik.
Ini dikarenakan konsumen Blackberry memiliki cirikhas dengan keyboard qwerty yang nyaman digunakan, dan konsumen pun masih banyak yang menyukai keyboard qwerty ala Blackberry.






3. Memperkuat Pasar Enterprise


John Chen mengetahui bahwa Blackberry masih kuat di pasar enterprise. Solusi sekuriti yang mereka tawarkan di Blackberry masih banyak diminati. Blackberry selalu mengingatkan bahwa solusi enterprise mereka lebih baik dibandingkan pesaing. John Chen juga mengatakan "Samsung masih hijau soal sekuriti".





4. Menggantin Manajemen


Jajaran eksekutif lama yang dipercaya CEO Thorsten Heins banyak yang digantikan oleh orang-orang kepercayaan John Chen.

Eksekutif baru yang berpengalaman direkrut. Diantaranya mantan petinggi HTC dan Sony Ericsson, akan menempati President Device, dan Emerging Solution Blackberry.





5. Memperkuat layanan Software



Blackberry telah membuka layanan BBM agar dapat digunakan di Android dan iOS. Di masa depan mungkin saja Blackberry akan membuat software sejenis BBM agar dapat dipakai di Android iOS.

John Chen mengatakan "saya akan senang, jika sensasi menggunakan Blackberry dapat terasa di Android dan iOS"..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan baik, mohon jangan berkomentar yang mengandung unsur SARA.